System Transformation Webinar

Coach Tom · 19/10/2020

Mengenal sistem bisnis

Setiap bidang industri pasti memiliki sistem bisnis yang berbeda. Sistem bisnis biasanya dibutuhkan untuk mengatur alur pekerjaan di masing-masing divisi pada bidang industri. Alur kerja yang baik akan menghasilkan efisiensi kerja yang maksimal. Oleh karena itu, perlu adanya sistem bisnis yang jelas dan terarah untuk mendukung kemajuan usaha Anda. 

Sistem bisnis yang baik akan terlihat dari efektivitas waktu yang digunakan dalam melakukan pekerjaan. Jika Anda merasa semua divisi berjalan dengan baik dan Anda tidak perlu melakukan apapun, sudah dapat dipastikan Anda menjalankan sistem bisnis yang baik.

Bagaimana membuat sistem bisnis yang cocok?

Sistem bisnis yang baik tidak hadir dengan sendirinya tanpa adanya percobaan yang memungkinkan Anda akan gagal menjalankannya. Anda harus berani mencoba dan harus dapat meyakinkan tim Anda untuk turut andil dalam melakukan sistem bisnis tersebut. Dari hal ini, Anda dapat mencoba beberapa pelatihan bisnis atau seminar pengusaha yang dapat membantu Anda menemukan sistem bisnis yang tepat untuk usaha Anda. Pelatihan bisnis dapat Anda ikuti dengan tujuan menghasilkan pekerjaan yang efisien dan berkualitas

Dalam mengikuti pelatihan bisnis, Anda dapat menentukan tujuan yang beragam. Anda dapat mencari cara yang cocok untuk memperbaiki sistem bisnis usaha Anda, meningkatkan kualitas efisiensi kinerja tim, hingga sebagai sarana untuk berkonsultasi dalam memperbesar usaha Anda. Selain itu, dengan adanya pelatihan bisnis Anda juga tidak akan kebingungan dalam mencari partner untuk dijadikan tempat berkonsultasi untuk masalah-masalah seputar usaha Anda.

Seminar pengusaha atau pelatihan bisnis umumnya membahas tentang hal-hal yang menjadi kebutuhan bagi seorang pemimpin usaha. Saat seminar pengusaha misalnya, hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah menempatkan diri sebagai “gelas kosong” atau berusaha menerima hal apa saja yang diberikan oleh pemateri seminar pengusaha.. Berikut adalah beberapa skill yang harus dimiliki seorang pemimpin untuk mendukung berjalannya sistem bisnis yang kuat:

1. Berpikiran terbuka (open minded)

Jika Anda ingin lebih banyak tahu apakah sistem bisnis yang diterapkan sudah berfungsi dengan baik atau belum, sebaiknya Anda ikut terjun dalam pekerjaan di lapangan. Dari proses pekerjaan tersebut, Anda dapat mempelajari seberapa berhasilnya sistem bisnis yang Anda terapkan pada usaha Anda dan hal apa yang dapat Anda tingkatkan ke depannya.

2. Kekuatan fokus (the power of focus)

Pada seminar pengusaha, umumnya banyak disebutkan strategi-strategi yang harus dipilih baik dalam menentukan aksi maupun dalam mengambil keputusan. Skill yang harus terus diasah adalah fokus. Seorang pemimpin harus dapat berfokus pada ide yang sudah ditentukan, mengubah ide menjadi strategi, lalu strategi tersebut diolah dalam aksi yang sesuai, sehingga menciptakan hasil yang berkualitas.

3. Berani (be brave)

Tantangan menjadi pemimpin yang paling umum dijumpai yaitu adanya ketakutan akan suatu kegagalan yang tidak dapat dihindari. Pelatihan bisnis dan seminar pengusaha biasanya banyak membahas mengenai materi bagaimana menjadi berani dalam mengambil suatu tindakan dan menghadapi kegagalan, baik secara teknis maupun secara sistem bisnis. Anda juga dapat mengelola bagaimana ketakutan diubah menjadi kekuatan. Juga bagaimana untuk mendorong tim untuk mau turut andil dalam menerapkan sistem bisnis baru. 

Agar Anda dapat memperoleh kiat-kiat dan kemampuan lain yang harus dimiliki oleh seorang pengusaha, master coach Tom MC Ifle memiliki beragam pelatihan bisnis dan seminar pengusaha, baik free course dan premium course yang dapat Anda ikuti. Anda akan mendapatkan cara membentuk sistem bisnis yang efektif dalam durasi pelatihan yang cukup, serta workbook sebagai panduan yang dapat Anda pelajari kembali. Jadi tunggu apa lagi? Segera daftar di Premium Course coach Tom MC Ifle untuk dapat mengetahui cara membentuk sistem bisnis yang efektif untuk usaha Anda!

About Instructor

Coach Tom

Dia pernah terpilih menjadi TOP 100 COACH in the World yang terbaik dan tercepat di Platinum Mentor Coach. Pada saat yang bersamaan, penyuka hobi travelling ini mendapat penghargaan Action Man Award Asia Pacific 2007 dan menjabat sebagai Head of Coach Indonesia. Menyandang berbagai sertifikasi dan award, yaitu Exclusive Master License Money Coaching Institute, USA, Master Coach Money Coaching pertama di Indonesia, dan Man of The Year Six of The Best versi Majalah ME Asia, dll.

61 Courses

+491 enrolled
Not Enrolled
IDR 550,000

Course Includes

  • 22 Lessons
  • Course Certificate

Responses